TeknoApps.id – Watermark di Word adalah pencantuman tanda air pada dokumen di MS word. Semua versi word menyediakan fitur ini yang dapat diakses dengan mudah oleh pengguna. Menyisipkan tanda air sangat penting untuk melindungi karya dari duplikasi atau pembajakan.
4 Sifat Sifat Watermark di Word
Fitur watermark sebagai data hiding sangat diperlukan untuk pengiriman data informasi yang sifatnya rahasia (convert comunication), misalnya untuk pengiriman data informasi pada intelijen dan mengunggah karya.
Sebelum membubuhkannya, perlu diketahui bahwa terdapat beberapa sifat yang dimiliki watermark di word. Cek ulasan berikut:
1. Resilent
Watermark bersifat resilent artinya tidak berubah kecuali pemilik karya sendiri yang mengubahnya. Ini sekaligus menjadi kelebihan atau keuntungan sebab sekali membuat watermark di word akan bertahan dalam jangka waktu yang lama.
Watermark yang dipilih harus mampu bertahan dalam serangan apapun, termasuk serangan virus. Karena media perangkat digital saat ini bisa menghilangkan data dilakukan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, makanya tanda air yang digunakan harus bersifat resilent.
2. Cheap
Watermark word bisa diperoleh dengan harga sangat murah bahkan gratis melalui fitur yang disediakan MS word. Jika pemilik karya menggunakan jasa penyisipan tanda air, tentu harus membayar jasa. Cocok sekali dipilih oleh seseorang yang karyanya sudah tersebar ke berbagai negara.
Meskipun begitu, tak salah juga jika memilih watermark gratis. Tidak perlu mengeluarkan uang sepeserpun, cocok sekali dimanfaatkan oleh mahasiswa, guru dan pengguna yang minim budget. Karena tanda air di word memiliki kualitas yang bagus.
3. Unique Identifying Property
Penyisipan watermark di work bersifat unik untuk suatu dokumen yang tidak mudah ditiru oleh orang lain. Hal ini meningkatkan keamanan karya yang dimiliki. Keunikan inilah yang menjamin keamanan suatu karya. Jika mudah ditiru maka karya si A bisa saja diklaim milik si B.
Sifat Unique membawa keuntungan sendiri untuk pemilik karya. Jika tidak unik bisa dikatakan bahwa teks atau gambar tersebut bukan watermark. Fungsi ini penting sekali dimiliki saat menerapkn tanda air pada dokumen ataupun karya yang lainnya.
4. Stealthy
Watermark di word lebih aman dari pencurian dan pembajakan karya. Jenis invisible watermark tidak diketahui keberadaannya. Sebab, mata manusia sulit sekali membedakan lebih dari satu piksel dengan intensitas perbedaan sangat kecil.
Jenis visible watermark atau tanda air yang bisa dilihat mata juga aman dari duplikasi karya. Karena sudah dibubuhi tanda air pada karya sulit untuk dihilangkan, dipotong atau disembunyikan. Mengurangi risiko pembajakan hak kepemilikan.
4 Fungsi Watermark di Word
Proses penyisipan di lakukan melalui tab Design dan ikon Watermark. Menyisipkan komponen apa saja di word tentu memiliki fungsinya. Begitu juga penyisipan tanda air yang memiliki 4 fungsi berikut ini.
1. Proteksi Terhadap Duplikasi
Watermark disisipkan ke dokumen berfungsi sebagai proteksi dari tindakan duplikasi dan pembajakan hak kepemilikan. Saaat watermark dalam bentuk teks atau gambar dimasukkan dalam tulisan tertentu, menyulitkan orang lain melalukan plagiasi.
Apapun tanda air yang dimasukkan sangat sulit dihilangkan, terutama jenis invisible yang tidak mudah terlihat oleh mata manusia. Oleh karena itu, semua karya yang dibuat sangat disarankan disisipkan tanda air.
2. Autentikasi Karya
Tanda air yang dicantumkan di dokumen berfungsi sebagai autentikasi. Artinya karya tersebut bersifat autentik yang tidak mudah dimodifikasi oleh orang lain. Terutama untuk posisi tanda air di tengah dokumen atau karya.
Semua pemilik karya pasti ingin menjaga karyanya agar aman dari pencurian ataupun copy paste tanpa mencantumkan sumber. Caranya dengan memasukkan watermark di word didukung oleh sifatnya tidak mudah berubah, unik dan transparan keberadaannya.
3. Fingerprinting
Fungsi selanjutnya dari watermark mirip dengan serial number. Artinya penggunaan atau penyebaran karya bisa diidentifikasi baik yang sudah mendapatkan izin dari pemilik atau pembajakan. Adanya fingerprining ini memudahkan mengetahui pendistribusian karya tersebut.
Oleh karena itu, tidak mudah menggunakan karya tanpa izin dari pemiliknya. Jika ketahuan, bisa saja terkena pelanggaran hak cipta. Sekarang ini yang sudah memiliki hak cipta bukan saja karya tulis, namun juga hasil pemotretan dan video.
4. Perlindungan Hak Cipta
Fungsi watermark selanjutnya adalah melindungi hak pemilikan atas karya seseorang. Perlu diketahui bahwa karya merupakan sesuatu yang sangat berharga baik pembuatnya. Karena itu, tidak rela dimanfaatkan dengan mudah oleh orang lain, apalagi sampai mengklaim itu karya miliknya.
Membuat karya bukan kegiatan yang mudah, membutuhkan usaha. Bahkan ada yang sampai bertahun-tahun baru bisa menghasilkan karya terbaik dan berkualitas. Jika mudah sekali memplagiasi oleh orang lain artinya tidak menghargai keringat pemilik karya tersebut.
Cara Membuat Watermark di Word 2010
MS word 2010 menyediakan fitur watermark di tab Page Layout. Pengguna aplikasi pengolah kata ini memiliki kesempatan membuat watermark dengan mudah dan cepat. Cocok sekali dimanfaatkan dalam berbagai kebutuhan dengan langkah berikut ini.
- Buka microsoft word 2010.
- Bawa kursor menuju Tab Page Layout.
- Pilih ikon Watermark.
- Muncul menu drop down, pilih opsi Custom Watermark.
- Word menampilkan berbagai jenis tanda air yang dimiliki word.
- Pengguna bisa memilih bentuk teks atau gambar.
- Jika memilih watermark style teks, pengguna memungkinkan mengatur teks, warna dan ukuran watermark.
- Atur posisi tanda air ini dengan memilih Horizontal atau Diagonal.
- Klik tombol Apply atau OK untuk mengakhiri langkah ini.
- Watermark langsung muncul di dokumen yang diinginkan.
Watermark di word memiliki sifat unik, tidak mudah berubah dalam jangka waktu yang lama. Tanda air bisa disisipkan melalui tab Page Layout yang bisa diakses secara gratis. Fungsi dan cara membuat watermark juga sudah dijelaskan TeknoApps agar dapat dimanfaatkan dengan baik.
Leave a Reply