Cara Mengatasi PPPoE Bengong, Downgrade Firmware TP-Link WR840N – Dalam melakukan sebuah downgrade fireware salah satunya di router TP-Link WR840n ini bisa dilakukan oleh siapapun dengan menggunakan sebuah laptop maupun smartphone anda. Beberapa alasan mengapa harus melakukan downgrade ini disebabkan oleh pembaharuan fireware produk tplink yang menggunakan versi ID yang menyebabkan salah satu mode PPPoE sering bengong.
Berbicara mengenai Firmware ini dapat diartikan sebagai driver atau sistem operasi yang menjadi pusat kendali dari perangkat tersebut. Karena dengan adanya firmware salah satu router ataupun access point yang kita gunakan dapat berjalan seperti hal yang diinginkan. Oleh sebab itu, kita harus melihat firmware yang digunakan saat ini sudah cukup normal atau diharuskan untuk melakukan downgrade.
Seperti yang dibilang sebelumnya salah satu firmware terbaru yang saat ini digunakan dalam produk TP-Link indonesia yaitu menggunakan versi ID (anda bisa mengechecknya pada bagian belakang router), dimana versi tersebut merupakan versi yang dibilang belum normal untuk digunakan. Tetapi apabila anda memiliki router yang masih versi EU, versi tersebut merupakan versi normalnya.
Cara Atasi PPPoE Bengong, Downgrade Firmware TP-Link Wr840N
Berbagi pengalaman menggunakan versi tersebut, versi yang saya gunakan waktu itu masih menggunakan versi ID, dimana setiap client mematikan dan menghidupkan router tplink mengakibatkan internet bengong atau tidak berjalan. Saya berinisiatif untuk melakukan downgrade dan akhirnya masalah yang saya alami tersebut sudah clear dan router client berjalan normal walaupun listrik padam dan sebagainya.
Lalu, bagaimana cara untuk melakukan downgrade firmware pada router TP-Link WR840N tersebut? anda jangan khawatir disini saya akan memberikan langkah-langkah terkait cara untuk melakukan downgradenya, antara lain sebagai berikut :
- Silahkan unduh terlebih dahulu file Firmware TP-Link anti bengong.
- Download TL-WR840N(EU)_V6.20_180614.zip
- Kemudian masuk pada halaman TP-Link WR840N di browser dengan mengetik ip defaultnya yaitu 192.168.0.1 (anda bisa mengechecknya pada halaman belakang router)
- Masukan username dan password yang terdapat dibelakang router tplink yang mana user defaul yaitu admin dan password admin.
- Setelah itu pilih menu System Tools > Firmware Upgrade.
- Langkah selanjutnya tekan pada tombol Choose File untuk mengupload file downgrade TP Link yang telah kamu download sebelumnya > kemudian klik Upgrade untuk memulai proses.
- Tunggu hingga proses selesai, dimana proses untuk melakukan downgrade membutuhkan waktu hingga 3-5 menit sesuai transmisi kabel yang anda gunakan.
- Apabila proses telah selesai anda pergi ke menu status dan lihat Firmware status tersebut telah berganti menjadi 0.9.1 4.16 v0001.0 Build 180614 Rel.40494n dimana versi sebelumnya 0.9.1 4.16 v0001.0 Build 201124 Rel.64328n.
- Selesai
Penutup
Demikianlah pembahasan singkat mengenai bagaimana Cara Mengatasi Mode PPPoE Bengong, Downgrade Firmware TP-Link Wr840N, apabila artikel ini bermanfaat buat teman-teman sekalian jangan lupa share ke teman-teman lainnya yang mengalami masalah yang sama.
Juga dianjurkan untuk menggunakan kabel LAN dengan transmisi data yang cepat itu berpengaruh dalam proses pergantian firmware. Sekian dulu pembahasan singkat ini lebih dan kurang saya admin TeknoApps mohon maaf sekian dan terima kasih.
Leave a Reply