TeknoApps.id – Menggunakan printer dalam jangka waktu lama memang terkadang bisa menimbulkan berbagai masalah. Adapun salah satu masalah yang sering terjadi yaitu hasil print bergaris. Namun, tidak perlu khawatir karena ada beberapa cara mengatasi hasil print bergaris dengan mudah.
Inilah 5 Cara Mengatasi Hasil Print yang Bergaris
Seperti yang dijelaskan sebelumnya tentang cara menambahkan printer di laptop, Ada 5 cara mengatasi hasil print bergaris yang bisa anda terapkan dengan mudah. Jadi, setiap cara tersebut bisa menjadi solusi sesuai dengan masalahnya. Adapun lebih jelasnya mengenai cara mengatasi hasil print bergaris, berikut penjelasannya.
1. Periksa dan Bersihkan Encoder
Cara mengatasi hasil print bergaris yang pertama yaitu periksa dan bersihkan bagian encoder. Jadi, bagian ini pada printer berbentuk seperti mika yang panjang. Sebenarnya fungsi dari encoder yaitu untuk sensor dalam proses cetak dokumen.
Tentunya jika bagian sensor ini dalam keadaan kotor, sudah pasti hasil print akan bermasalah seperti bergaris. Maka dari itu cara mengatasi hasil print bergaris pastikan membersihkan encoder menggunakan tisu atau lap yang lembut agar tidak merusak bagian atau komponen lainnya.
2. Periksa dan Bersihkan Cartridge
Cara mengatasi hasil print bergaris yang selanjutnya yaitu bersihkan bagian cartridge. Mengingat bagian ini mempunyai peranan yang sangat penting dalam mencetak dokumen. Jadi, jika cartridge kotor bisa menimbulkan penyumbatan tinta.
Sedangkan untuk cara mengatasi hasil print bergaris di bagian ini yaitu merendamnya ke air hangat dalam beberapa waktu. Namun, untuk merendamnya pastikan pada bagian kepalanya saja. Setelah itu keringkan terlebih dahulu sebelum memasangnya kembali.
3. Menggunakan Cartridge Warna
Jika kedua cara mengatasi hasil print bergaris sebelumnya tidak berhasil. Ada solusi cara lain yang bisa anda terapkan yaitu menggunakan cartridge berwarna. Sedangkan untuk merubahnya biasa memanfaatkan pengaturan pada driver printer.
Bahkan, untuk menerapkannya anda hanya perlu Buka Microsoft office atau file, setelah itu tekan CTRL + P. Klik pada bagian properties dan pilih menu maintenance. Setelah itu lanjutkan memilih fitur Ink cartridge settings. Langkah terakhir pilih color only dan klik OK.
4. Periksa Infus Printer
Cara mengatasi hasil print bergaris yang selanjutnya yaitu periksa pada bagian infus printer. Terlebih lagi bagi Anda yang memang menggunakan printer dengan sistem infus, pastikan mengecek bagian tersebut secara rutin untuk meminimalisir masalah-masalah tertentu.
Jadi pada bagian ini anda harus memastikan agar tinta dapat mengalir dengan baik. Jika memang terlihat tinta terhambat, maka menyebabkan hasil printer bergaris. Maka dari itu lakukan perbaikan pada bagian tersebut dengan cara melakukan penyemprotan pada bagian selangnya.
5. Ganti Cartridge yang Baru
Cara mengatasi hasil print bergaris yang terakhir yaitu lakukan penggantian cartridge baru. Terlebih lagi jika memang permasalahannya pada bagian tersebut. Selain itu, Jika Anda memang sudah menggunakan printer dalam waktu yang lama, memang sudah seharusnya melakukan penggantian cartridge.
Banyak sekali keuntungan yang bisa anda dapatkan jika menerapkan cara cara mengatasi hasil print bergaris akan lebih awet. Selain itu, punya kualitas dari hasil cetakan dokumen akan sangat bagus jika anda bandingkan dengan hasil sebelumnya.
Demikian penjelasan dari TeknoApps mengenai beberapa cara mengatasi hasil print bergaris yang bisa anda terapkan dengan mudah. Jadi, dari beberapa penjelasan tersebut Anda bisa memilih Salah satu cara yang paling mudah. Selain itu, terapkan juga cara yang memang sesuai dengan permasalahan yang ada.
Leave a Reply