Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula, 100 % Berhasil

Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula

Halo sobat tekno, pada artikel ini blog.albabbarrosa.com akan memberikan tutorial bagaimana cara mengembalikan keyboard android seperti semula.

Sebenarnya Android memiliki keyboard bawaannya sendiri, yang sudah terpasang secara default. Baiasanya orang iseng mengganti keyboard bawaan ini menggunakan aplikasi pihak ketiga agar ponsel mereka terlihat lebih menarik.

Ada juga pengguna android yang tiba-tiba saja mengalami masalah seperti keyboard mereka secara otomatis berubah sendiri. Hal ini biasanya terjadi bila kamu menggunakan ROM Custom atau ROM Distributor.

Akan tetapi ada saja masalah yang muncul jika kamu mengubah-ubah keyboard bawaan ini, sperti kurang responsifnya keyboard saat di sentuh dan membuat hp semakin lemot.

Nah berikut ini blog.albabbarrosa.com telah merangkum beberapa cara mengembalikan keyboard android seperti semula.

Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula, 100 % Berhasil

Seperti sudah dijelaskan diatas, android sebenarnya memiliki keyboard bawaanya sendiri. Nah jika kamu menyetel android kamu ke setelan pabrik, tentu hal ini adalah salah satu mengembalikan keyboard android seperti semula.

Akan tetapi cara ini begitu beresiko, apa lagi jika kamu merestart ulang Andoridmu, kamu akan kehilangan data-data yang tersimpan didalamnya.

Masalah keyboard yang tidak dapat kembalikan ke keyboard bawaan bisa saja disebabkan oleh adanya malware atau virus yang hinggap di perangkat kamu.

Nah berikut ini adalah beberapa alternatif cara mengembalikan keyboard android seperti semula yang telah blog.albabbarrosa.com rangkum:

1. Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula Melalui Menu Setting

1. Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula Melalui Menu Setting

Cara mengembalikan keyboard android seperti semula yang pertama adalah melalui menu setting atau pengaturan. Metode atau cara ini bisa dilakukan pada Android keluaran merek manapun, akan tetapi ada sedikit perbedaan pada tata letak perintah kerjanya.

Berikut ini adalah cara mengembalikan keyboard android seperti semula melalui menu settings:

  • Pastikan Android kamu sudah terbuka dan tidak dalam keadaan terkunci.
  • Lalu “pilih menu pengaturan” pada Android .
  • Bisa lewat Menu atau kamu bisa juga “Scroll” dari atas ke bawah dan kemudian klik tombol/ikon pengaturan
  • Sealnjutnya kamu bisa pilih menu “Setelan Tambahan”.
  • Kemudian kamu pilih sajsa pilihan “Bahasa & Masukan
  • Kemudian pilih menu “Atur Keyboard
  • Kemudian aktifkan Keyboard yang bertuliskan “Gboard
  • Setelah itu Klik “ikon Gboard
  • Pilih “Tema
  • Setelah itu Pilih “Default” atau otomatis sistem juga bisa
  • Kemudian kamu Tinggal “Terapkan
  • Lalu setelah proses seting selesai, kamu bisa cek tampilan keyboard di android.

Dengan memanfaatkan menu settings yang ada pada Android, kamu tidak perlu mengunduh aplikasi tambahaan apapun. Lagi pula cara ini bisa kamu terapkan pada semua jenis Android, merek hingga versi apapun.

2. Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula dengan Uninstall Aplikasi Keyboard

Jika kamu belum bisa mengembalikan keyboard android seperti semula lewat cara diatas, kamu bisa uninstall saja aplikasi keyboard yang mengganggu itu.

Cara ini sangat mudah untuk dilakukan, sama seperti cara yang sebelumnya kamu tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan apapun. Kamu hanya perlu menghapus aplikasi keyboard yang telah kamu install sebelumnya.

Berikut ini adalah cara mengembalikan keyboard android seperti semula dengan uninstall keyboard:

  • Buka menu “pengaturan/settings”.
  • Kemudian, pilih saja menu “Pengaturan Aplikasi”.
  • Cari aplikasi keyboard yang yang telah kamu gunakan sebelumnya.
  • Klik aplikasi kemudian hapus data dan cache.
  • Setelah membersihkan cache, klik perintah “Uninstall”.
  • Tunggu beberapa saat.
  • Kemudian kamu bisa mengecek tampilan keyboard di smartphone kamu.
  • Jika kembali seperti semula, berarti proses telah berhasil.
  • Jika belum berhasil cobalah untuk merestart/membooting ulang Android kamu.

Penting untuk kamu ketahui bahwa, pastikan kamu menghapus cache atau data dari aplikasi keyboard tersebut. Hal ini untuk memastikan agar proses uninstall apliaksi keyboard tersebut berjalan dengan lancar.

Apabila proses uninstall berjalan tidak normal, hal ini malah akan menambah sampah yang menumpuk pada memori internal kamu.

Baca Juga:

3. Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula Melalui Setelan Pabrik

Apabila kedua cara diatas belum bisa mengatasi masalah ini, berarti ada semacam virus atau kesalahan sistem pada android kamu.

Hal ini bisa saja terjadi akibat kamu menginstall aplikasi moda atau crack atau aplikasi yang bukan berasal dari Playstore.

Nah jika sudah begini, maka mau tidak mau kamu harus mereset ulang kesetelan pabrik jika kamu ingin keyboard kamu seperti semula.

Berikut ini adalah langkah-langkahnya:

  • Agar lebih aman, cadangkan terlebih dahulu data-data penting agar kamu tidak kehilangannya.
  • Pastikan baterai terisi penuh, agar tidak mati saat proses reset. Mati dalam keadaan reset ke setelan pabrik bisa mengakibatkan Android kamu menjadi bootloop.
  • Selanjutnya buka menu “pengaturan/settings” di smartphone.
  • Klik pilihan “Tentang Ponsel”.
  • Pilih “Kembali Ke Setelan Pabrik”.
  • Tunggulah sampai smartphone menyala kembali dan memulai pengaturan seperti baru beli.
  • Jika virus yang ada di Android kamu belum juga hilang, kamu bisa melakuka“Factory Reset”.
  • Pastikan android kamu dalam keadaan mati.
  • Dalam keadaan mati, tekanlah “tombol on/of” secara bersamaan tekan juga tombol “volume +“.
  • Lakukan sampai muncul logo robot android.
  • Setelah itu, klik “Factory Reset”.
  • Tunggulah hingga handphone hidup kembali.

Melalui metode ini bisa saja berisko, kami sarankan jika kamu masih bisa menggunakan keyboard tersebut gunakan saja.

Penutup

Cara Mengembalikan Keyboard Android Seperti Semula

Keyboard biasanya sudah disediakan di setiap android. Namun seiring dengan semakin majunya teknologi, makin banyak pula aplikasi yang tak kalah keren dalam memberikan fitur untuk keyboard? Tentunya dengan adanya aplikasi keyboard ini, akan membantu pengalaman mengetik pengguna menjadi lebih nyaman.

Pada dasarnya Android sudah terpasang aplikasi keyboard standar keluaran google yakni, Gboard. Gboard adalah aplikasi papan ketik virtual atau keyboard virtual yang dikembangkan oleh Google untuk perangkat Android dan juga iOS.

Gboard bisa menampilkan hasis penelusuran atau bisa memberikan rekomendasi atau prediksi kata yang ingin kita ketik selanjutnya.

Gboard juga sudah mendukung untuk berbagi konten gif dan emoji, dan dukungan multibahasa. Pembaruan berkala pada papan ketik virtual ini akan memberikan dukungan fitur seperti saran gif, dikte suara, prediksi frasa dan pengenalan emoji yang digambar dengan tangan.

Nah itulah tadi pembahasan yang dapat blog.albabbarrosa.com sampaikan terkait cara mengembalikan keyboard android seperti semula. Semoga dengan membaca artikel ini kamu dapat menyelesaikan masalah kamu ya.